Wednesday, September 16, 2009

Dongeng dari Negeri Paman Slam

image Wuih akhirnya liburan sebentar lagi.. hehe.. Mungkin pada lagi males-malesnya kali yah menjelang liburan lebaran gini.. Pasti dunk pada lagi gamau ngerjain hal-hal yang ribet? Makanya posting kali ini, saya merekomendasikan bacaan yang ringan, gratis, namun tetap inpiring dengan judul “Dongeng dari Negeri Paman Slam”.

DOWNLOAD GRATIS EBOOK DONGENG DARI NEGERI PAMAN SLAM

Buku yang diberi judul “Dongeng dari Negeri Paman Slam” diterbitkan pada tanggal 09-09-09. Tanggal penerbitan dipilih semata-mata agar Paman Slam (si penulis) memilki motivasi ekstra untuk menyelesaikan bukunya dan meninggalkan kenangan pada pada tanggal bersejarah ini. Buku ini merupakan kumpulan cerita pendek yang terinspirasi dari kehidupan Paman Slam, si penulis kambuhan. “Kumat kalau pas niat, males kalau pas lemes..”, begitulah arti penulis kambuhan yang didefinisikan Paman Slam.

Buku dengan tebal 36 lembar ini ditulis dengan gaya yang santai dan menghibur. Salah satu cerita dalam buku ini berjudul “Kami dan Akuarium Bernama Gramedia”, yang menganalogikan Toko Buku Gramedia sebagai akuarium dan pengunjung sebagai ikan. Di cerita ini, Paman Slam menceritakan pengalaman Tour Gembuk-nya (Tour Gembul dan Buku) di Gramedia Matraman yang memiliki banyak warung kuliner di sekitarnya. Paman Slam juga membawa kita menelusuri lebih jauh aktivitas yang terjadi di Gramedia dan mengelompokkan secara kocak pengunjung yang datang ke Gramedia. 

Cerita lainnya adalah “Rumus-Rumus Fisika di Balik Jatuhny seorang Bikers – Kunduran Truk”. Cerita dimulai dengan Paman Slam berusaha menjelaskan arti kunduran truk. Ad yg tau? Di cerita ini Paman Slam menceritakan tentang pengalamannya disrempet truk yang disajikan menurut teori dan itung-itungan rumus fisika. Bagi Anda yang sudah lupa dengan ilmu fisika di kala sekolah dulu (Dulu ga ngerti sekarang lupa…), akan diajarkan lagi oleh Paman Slam..hehe..

Penutup buku menyajikan cerita dengan judul “Kecoa”. “Kecoa” berkesan untuk saya karena ada teman saya yang takut sekali dengan makhluk satu ini. (Semoga saja dia tidak membaca tulisan ini…) Paman Slam memulai dengan cerita alien kecoa dalam film Starship Troopers (Mank alien dalam Starship Troopers itu kecoa!!?? ). Alien kecoa pun akhirnya harus berperang dengan sepasang suami-istri keluarga Slam. Meskipun perang dimenangkan oleh umat manusia, tetapi poin penting yang diangkat dalam cerita ini adalah perbedaaan pengambilan keputusan suami-istri dalam situasi perang.

Ebook ini sangat ringan dan pasti menghibur siapa saja yang membacanya. Gaya tulis Paman Slam yang santai dan kocak juga memberikan inspirasi kepada saya agar mampu membuat tulisan yang lebih enak dibaca dan lebih menampilkan kepribadian saya. Ke depannya, saya akan berusaha menampilkan tulisan yang lebih baik lagi. Selamat membaca!

No comments:

Post a Comment